Minggu, 11 Juli 2010

Dua Tiga

Sekarang dua tiga Gitaditya.
Kamu mau apa?
Kebijaksanaan.
Itu saja?
Iya.
Kebijakasanaan untuk bersikap dan membahagiakan semuanya.
Itu utopia.
Tapi boleh kan?
Kamu harus memilih biasanya.
Bila saya harus memilih membahagiakan siapa, bagaimana dengan kebahagiaan saya?
Kamu tahu cinta?
Iya.
Kalau kamu cinta, kebahagiaanmu tidak sepenting itu lagi.
Jadi, siapa yang lebih kamu cinta?
Entah.
Entah. Sungguh entah.
Entah ayah saya, entah calon ayah dari anak-anak saya.
Kamu menggenggam terlalu erat.
Iya, saya takut jatuh.
Hahahaha.
Yin yang.
Keseimbangan.
Hidup itu tidak adil.
Terima saja makanya.
Iya.
Dan saya belajar untuk tidak mengeluh.
Harus.
Belajar untuk tidak takut juga.
Takut apa?
Iya, tidak takut kehilangan hal-hal yang saya ingin agar itu selalu ada di dalam saya.
Toh, kita tidak pernah benar-benar memiliki sesuatu kan.
Kamu tidak takut kehilangan dia?
Tidak. Tidak lagi.
Karena dia memang tidak akan pernah hilang apa pun yang terjadi nanti.
Maksudnya?
Iya, ketegarn ini, kekuatan ini, semua itu dia yang menanamnya.
Kalaupun akhirnya dia tidak untuk saya, jejaknya tetap di sini.
Kamu sedih kah tapi?
Sangat.
Tapi hidup memang tidak adil kan.
Hahaha. Iya.
Kamu dua tiga Gitaditya.
Iya. Saya sudah dua tiga.

---

1 komentar:

Jopan mengatakan...

Gita ulang tahun kah? Well, happy happy birthday! ;D

Tiga Puluh Tujuh

Sepuluh tahun berlalu sejak tulisan ini Dan ternyata di ulang tahun ke tiga puluh tujuh ini, gw masih meminta hal yang sama. Semoga diberi k...